{"id":2102,"date":"2022-07-13T22:54:21","date_gmt":"2022-07-13T15:54:21","guid":{"rendered":"https:\/\/studibiblika.id\/?p=2102"},"modified":"2022-07-13T23:22:00","modified_gmt":"2022-07-13T16:22:00","slug":"makna-hidup","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/studibiblika.id\/2022\/07\/13\/makna-hidup\/","title":{"rendered":"Makna Hidup"},"content":{"rendered":"\n

Beberapa waktu yang lalu, saya sekeluarga makan di sebuah restoran all you can eat<\/em>. Dengan harga yang terbilang murah, pengunjung dapat makan semua hidangan sepuasnya. Mau daging ayam, sapi, babi, seafood<\/em>, semua terhidang di sana. Tidak lupa, pengelola restoran juga memberikan pilihan hidangan penutup yang tidak kalah banyaknya. Istimewanya lagi, tidak ada batas waktu untuk makan di situ. Mau datang ketika restoran baru buka sampai pulang ketika menjelang tutup pun, silakan saja!<\/p>\n\n\n

\n
\"Amatilah
Restoran all you can eat yang saya kunjungi. Lihat betapa banyak pilihan hidangan yang dijejerkan di tengah ruangan.<\/figcaption><\/figure><\/div>\n\n\n

Berdasar pengamatan saya, restoran ini tidak pernah sepi pengunjung. Bahkan di jam-jam lapar, pengunjung harus antre dulu menunggu ada meja yang tersedia. Padahal, restoran itu bisa memuat ratusan orang. <\/p>\n\n\n\n

Antusiasme seperti ini wajar karena bayangan pengunjung yang dapat makan sepuasnya tanpa hitung-hitungan. Dalam benak mereka, ini adalah tawaran yang menguntungkan. Walaupun pastinya pengelola restoran mendapat untung duluan.<\/p>\n\n\n\n

Ketika makan di situ, saya merenung bahwa hidup pun bisa diibaratkan sebagai sebuah restoran all you can eat<\/em>. Berbagai macam pilihan tersedia. Banyak orang pun berlomba-lomba untuk melahap berbagai pilihan itu selama hidup. Makin banyak pilihan yang bisa didapat, semakin puas juga seseorang.<\/p>\n\n\n\n

Namun orang sering lupa, bahwa walaupun namanya all you can eat<\/em>, tetap saja ada batasnya. Entah karena restoran tutup, atau perut kita sendiri yang terlanjur kenyang. Ketika makan di restoran itu, kurang dari satu jam saya sudah merasa sangat kenyang. Mau ditawari makan sampai malam pun, saya pasti menolak. Perut sudah tidak muat lagi. <\/p>\n\n\n\n

Hidup itu ada batasnya<\/h2>\n\n\n\n

Hidup pun seperti itu. Jangan dikira hidup ini bisa kita nikmati sepuasnya dan selamanya. Pengkhotbah mengatakan, “Hidupmu itu sama seperti uap yang sebentar saja kelihatan lalu lenyap<\/strong>” (Pkh. 4:14b<\/strong>). <\/p>\n\n\n\n

Saya ingatkan, banyak orang di muka bumi ini yang kaget ketika tiba-tiba ajal ada di depan mereka. Pikir mereka, hidup ini masih panjang. Masih puluhan tahun lagi. Masih banyak mimpi yang belum diraih. Masih banyak kepuasan hidup yang belum didapat.<\/p>\n\n\n\n

Hidup ada di tangan Tuhan. Tidak peduli bagaimana situasi hidup kita, Tuhan berdaulat untuk menghentikannya. Ada orang yang tutup usia ketika sedang giat-giatnya menyelesaikan skripsi. Ada orang yang tutup usia ketika sedang senang-senangnya menikmati status pengantin baru. Bahkan, ada juga yang tutup usia ketika beberapa jam sebelumnya masih browsing <\/em>Internet seperti Anda ini.<\/p>\n\n\n\n

Bagaimana dengan orang yang merasa sudah mencapai segalanya? Banyak di antara mereka yang kemudian tiba-tiba merasa hampa. Mau apa lagi di dunia ini? Atau, cemas. Bagaimana jika aku mati dan terpisah dari semua ini?<\/p>\n\n\n\n

Mengerikan, bukan? Itulah yang menjadikan hidup ini tidak bisa disandarkan. Lalu bagaimana sebaiknya kita menjalani hidup?<\/p>\n\n\n\n

Hiduplah Berpusat pada Tuhan<\/h2>\n\n\n\n

C.T. Studd, seorang misionaris, mengeluarkan satu kalimat yang bijak. “Only one life, ’twill soon be past, Only what’s done for Christ will last<\/em>.<\/strong>” Hidup itu hanya sekali, dan cepat berlalu. Hanya apa yang engkau lakukan untuk Kristuslah yang akan bertahan.<\/p>\n\n\n\n

Nasihat ini selaras dengan apa yang dinyatakan di dalam Alkitab. Misalnya, salah satu ayat yang Anda pasti sangat kenal: “Apa pun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia<\/strong>” (Kol. 3:23<\/strong>). <\/p>\n\n\n\n

Mau itu mengerjakan skripsi, berumah tangga, browsing <\/em>Internet, lakukanlah semuanya untuk kemuliaan Tuhan. Bukan semata untuk memuaskan keinginan pribadi. Makna hidup hanya akan ditemukan ketika hidup kita dipusatkan pada Tuhan.<\/p>\n\n\n\n

Prinsip ini sebenarnya cukup untuk dijadikan panduan menjalani hidup dengan berhikmat. Jika sesuatu tidak memuliakan Tuhan, jangan dilakukan. Sebaliknya, apa yang kita lakukan, pastikan ditujukan untuk kemuliaan Tuhan. Sederhana, bukan?<\/p>\n\n\n\n

Yakinlah, dengan mengikuti panduan ini, kita tidak akan menyesal ketika Tuhan memanggil pulang. Juga, kita pun akan merasa puas dalam menjalani hidup ini. Tidak mungkin kita tidak merasa puas ketika sudah hidup sesuai dengan maksud Tuhan menjadikan kita di dunia ini. Amin.<\/p>\n\n\n\n

Baca juga:<\/p>\n\n\n\n

Di Luar Tuhan, Hidup Tidak Akan Berarti (Pkh. 1:1-11) | STUDIBIBLIKA.ID<\/a><\/p>\n\n\n\n

Nikmatilah Hidup! (Pkh. 9:7-10) | STUDIBIBLIKA.ID<\/a><\/p>\n\n\n\n

Apa arti hidup? (gotquestions.org)<\/a><\/p>\n","protected":false},"excerpt":{"rendered":"

Beberapa waktu yang lalu, saya sekeluarga makan di sebuah restoran all you can eat. Dengan harga yang terbilang<\/p>\n","protected":false},"author":1,"featured_media":2105,"comment_status":"open","ping_status":"open","sticky":false,"template":"","format":"standard","meta":{"_bbp_topic_count":0,"_bbp_reply_count":0,"_bbp_total_topic_count":0,"_bbp_total_reply_count":0,"_bbp_voice_count":0,"_bbp_anonymous_reply_count":0,"_bbp_topic_count_hidden":0,"_bbp_reply_count_hidden":0,"_bbp_forum_subforum_count":0,"_mi_skip_tracking":false,"jetpack_publicize_message":"","jetpack_is_tweetstorm":false,"jetpack_publicize_feature_enabled":true},"categories":[491],"tags":[600,599,601],"jetpack_publicize_connections":[],"jetpack_featured_media_url":"https:\/\/i0.wp.com\/studibiblika.id\/wp-content\/uploads\/2022\/07\/ulysse-pointcheval-a-8LxEvb4kU-unsplash.jpg?fit=640%2C427&ssl=1","jetpack-related-posts":[{"id":1428,"url":"https:\/\/studibiblika.id\/2021\/05\/30\/kutipan-kata-kata-mutiara-kristen-tentang-alkitab\/","url_meta":{"origin":2102,"position":0},"title":"Kutipan\/Kata-Kata Mutiara Kristen Tentang Alkitab","date":"May 30, 2021","format":false,"excerpt":"Kutipan dan kata-kata mutiara Kristen tentang Alkitab dari berbagai tokoh dunia dan pelayanan untuk membangkitkan semangat Anda dalam mempelajari Alkitab.","rel":"","context":"In "Kata-Kata Mutiara Kristen"","img":{"alt_text":"","src":"https:\/\/i0.wp.com\/studibiblika.id\/wp-content\/uploads\/2021\/05\/kelly-sikkema-CEbyMSUu1mg-unsplash.jpg?fit=1200%2C801&ssl=1&resize=350%2C200","width":350,"height":200},"classes":[]},{"id":156,"url":"https:\/\/studibiblika.id\/2019\/07\/29\/100-ayat-alkitab-paling-favorit\/","url_meta":{"origin":2102,"position":1},"title":"100 Ayat Emas: Ayat-Ayat Alkitab Favorit yang Perlu Kamu Hafalkan","date":"July 29, 2019","format":false,"excerpt":"Seluruh bagian Alkitab penting, karena semuanya merupakan firman Tuhan. Namun demikian, ada beberapa bagian yang paling sering diingat orang dan biasanya menjadi ayat hafalan. Berikut minimal 100 bagian Alkitab yang bisa kamu jadikan panduan untuk dihafalkan. Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi. (Kej. 1:1) 26 Berfirmanlah Allah: \"Baiklah Kita\u2026","rel":"","context":"In "Data dan Fakta Alkitab"","img":{"alt_text":"","src":"https:\/\/i0.wp.com\/studibiblika.id\/wp-content\/uploads\/2019\/07\/11-1.jpg?fit=1024%2C683&ssl=1&resize=350%2C200","width":350,"height":200},"classes":[]},{"id":2063,"url":"https:\/\/studibiblika.id\/2022\/05\/22\/mengatasi-kekhawatiran-mat-625-34\/","url_meta":{"origin":2102,"position":2},"title":"Mengatasi Kekhawatiran (Mat. 6:25-34)","date":"May 22, 2022","format":false,"excerpt":"Khawatir merupakan fenomena yang umum terjadi. Tidak hanya pada masa kini, orang-orang pada zaman Tuhan Yesus pun mengalaminya. Banyak di antara mereka yang hidup pas-pasan, bahkan kekurangan. Upah hari ini hanya cukup untuk sehari. Hari esok? Serba tidak pasti. Kepada orang-orang yang seperti inilah Tuhan Yesus menyampaikan khotbah-Nya. Jika di\u2026","rel":"","context":"In "Renungan"","img":{"alt_text":"","src":"https:\/\/i0.wp.com\/studibiblika.id\/wp-content\/uploads\/2022\/05\/alexei-maridashvili-4VaHkL-rnZA-unsplash.jpg?fit=640%2C426&ssl=1&resize=350%2C200","width":350,"height":200},"classes":[]},{"id":568,"url":"https:\/\/studibiblika.id\/2020\/02\/08\/ayat-ayat-alkitab-tentang-ketakutan-dan-kekhawatiran\/","url_meta":{"origin":2102,"position":3},"title":"Ayat-Ayat Alkitab Tentang Ketakutan dan Kekhawatiran","date":"February 8, 2020","format":false,"excerpt":"Di dunia ini, siapa sih yang tidak pernah khawatir? Dosa, kejahatan, bencana, situasi ekonomi, dan ancaman-ancaman lainnya bisa membuat kita khawatir. Walaupun wajar untuk merasa khawatir, tetapi anak-anak Tuhan memiliki pengharapan yang tidak dimiliki oleh oran-orang lainnya. Apa itu? Janji Tuhan, sebagaimana yang telah dituliskan dalam Alkitab. Renungkanlah beberapa ayat\u2026","rel":"","context":"In "Data dan Fakta Alkitab"","img":{"alt_text":"","src":"https:\/\/i0.wp.com\/studibiblika.id\/wp-content\/uploads\/2020\/02\/Ini-Tanda-Tanda-Kamu-Mengalami-Gangguan-Kecemasan-cover-scaled.jpg?fit=1200%2C800&ssl=1&resize=350%2C200","width":350,"height":200},"classes":[]},{"id":2069,"url":"https:\/\/studibiblika.id\/2022\/05\/25\/melajang-atau-menikah-mana-yang-lebih-memuliakan-tuhan-1kor-735-37\/","url_meta":{"origin":2102,"position":4},"title":"Melajang atau Menikah, Mana yang Lebih Memuliakan Tuhan? (1Kor. 7:35-37)","date":"May 25, 2022","format":false,"excerpt":"Beberapa waktu lalu sebagian besar masyarakat Indonesia merayakan hari raya Idul Fitri. Karena situasi pandemi sudah mulai normal, banyak yang mudik (pulang ke kampung halaman). Selain kegembiraan bertemu dengan sanak saudara dan juga teman-teman lama, ada juga satu fenomena yang menggelisahkan. Terutama bagi orang-orang yang belum menikah. Apa itu? Pertanyaan\u2026","rel":"","context":"In "Renungan"","img":{"alt_text":"","src":"https:\/\/i0.wp.com\/studibiblika.id\/wp-content\/uploads\/2022\/05\/phakphoom-srinorajan-k2mhFuCNucE-unsplash.jpg?fit=640%2C360&ssl=1&resize=350%2C200","width":350,"height":200},"classes":[]},{"id":103,"url":"https:\/\/studibiblika.id\/2019\/06\/18\/zakheus-luk-191-10\/","url_meta":{"origin":2102,"position":5},"title":"Belajar dari Zakheus (Luk. 19:1-10)","date":"June 18, 2019","format":false,"excerpt":"1\u00a0Yesus masuk ke kota Yerikho dan berjalan terus melintasi kota itu.\u00a02 Di situ ada seorang bernama Zakheus, kepala pemungut cukai, dan ia seorang yang kaya. 3\u00a0Ia berusaha untuk melihat orang apakah Yesus itu, tetapi ia tidak berhasil karena orang banyak, sebab badannya pendek.\u00a04 Maka berlarilah ia mendahului orang banyak, lalu\u2026","rel":"","context":"In "Renungan"","img":{"alt_text":"","src":"https:\/\/i0.wp.com\/studibiblika.id\/wp-content\/uploads\/2019\/06\/11-1.jpg?fit=400%2C448&ssl=1&resize=350%2C200","width":350,"height":200},"classes":[]}],"amp_enabled":true,"_links":{"self":[{"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/2102"}],"collection":[{"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts"}],"about":[{"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/types\/post"}],"author":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/users\/1"}],"replies":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/comments?post=2102"}],"version-history":[{"count":8,"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/2102\/revisions"}],"predecessor-version":[{"id":2115,"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/posts\/2102\/revisions\/2115"}],"wp:featuredmedia":[{"embeddable":true,"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/media\/2105"}],"wp:attachment":[{"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/media?parent=2102"}],"wp:term":[{"taxonomy":"category","embeddable":true,"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/categories?post=2102"},{"taxonomy":"post_tag","embeddable":true,"href":"https:\/\/studibiblika.id\/wp-json\/wp\/v2\/tags?post=2102"}],"curies":[{"name":"wp","href":"https:\/\/api.w.org\/{rel}","templated":true}]}}